KARUT MARUT PENANGGULANGAN BENCANA
28 September 2018 petang, gempabumi berkekuatan 7,4 menimpa Lembah Palu. Gempa memicu tsunami di Teluk Palu, likuefaksi tanah masif dan tanah longsor di beberapa lokasi. Peristiwa-peristiwa alam itu menimbulkan korban tidak sedikit. Ribuan jiawa meninggal dunia. Puluhan ribu kepala keluarga menjadi pengungsi hingga saat ini. Kerusakan dan kerugian material tidak sedikit. Rumah-rumah penduduk, gedung-gedung sekolah dan kesehatan, dan aneka infrastruktur mengalami kerusakan atau hilang sama sekali.
Setahun setelah bencana masih meninggalkan banyak masalah. Penangangan penyintas yang buruk dan proyek-proyek rekonstruksi yang didanai pinjaman luar negeri di antara masalah itu.
Seputar Rakyat nomor ini menyoroti berbagai masalah itu.
Selamat membaca!